Sama seperti orang yang mengalami kelebihan berat badan, orang yang susah gemuk jelas juga ingin punya tubuh yang ideal. Ternyata ada beberapa hal yang membuat seseorang tak bisa bertambah gemuk. Yuk intip ulasan lengkapnya seperti yang telah dilansir oleh boldsky.com berikut ini.
- Alasan pertama mengapa tubuh tak bisa gemuk adalah karena mereka tak cukup makan. Nafsu makan mereka tak cukup besar untuk menambah berat badan dan juga pertumbuhan otot. Karenanya sangat penting untuk memahami betul jumlah jumlah nutrisi yang diperlukan untuk memungkinkan tubuh untuk tumbuh. Solusinya adalah mengonsumsi cukup kalori untuk menambah berat badan.
- Sebab kedua mengapa tubuh tak bisa gemuk adalah karena kurang protein. Setidaknya mereka yang ingin mempertahankan berat badan harus mengonsumsi setidaknya 1,0-1,2 gram protein per kg berat badan mereka.Solusi untuk mengatasinya adalah memperbanyak asupan protein seperti susu, daging sapi, unggas, biji-bijian, ikan, telur, dan lain sebagainya.
- Selanjutnya kamu bisa mencoba untuk berolahraga. Kadang orang yang tubuhnya terlalu kurus adalah karena kurang berolahraga. Otot tak bisa bertambah massanya. Namun kamu juga harus memperhatikan porsinya. Kardio yang terlalu banyak juga bisa membuat tubuh terlalu kurus.
- Penyebab selanjutnya adalah karena kurang jam istirahat. Saat tidur hormon akan bekerja dan memperbaiki sel-sel pada tubuh. Jika kamu ingin menambah berat badan maka kamu harus tidur cukup karena tubuh akan memproduksi kortisol yang akan membantu memecah jaringan otot.
- Jika kebiasaan makanan dan olahragamu baik-baik saja, maka kamu mungkin memiliki semacam masalah medis seperti endokrin atau gangguan pencernaan. Jadi, pastikan untuk berkonsultasi dokter jika hal ini terjadi untuk mendapat solusi terbaik.
Nah, itu tadi beberapa sebab yang membuat beberapa orang tak bisa bertambah gemuk. Semoga informasi ini bermanfaat sehingga bisa menemukan solusi paling tepat untuk mengatasi problem ini ya Ladies.
EmoticonEmoticon