Kabar baiknya, Anda tidak harus menghabiskan uang banyak-banyak untuk mendapatkan masker susu, sebab Anda dapat membuat masker ini menggunakan bahan-bahan yang biasanya terdapat di dapur rumah sendiri.

Resep Masker Susu
Masker susu dan produk kecantikan yang dibuat sendiri memiliki banyak kelebihan, yaitu bebas dari bahan pengawet, pewarna buatan, dan wewangian yang tidak alami. Jadi, lebih aman bagi Anda yang memiliki kulit sensitif karena mengurangi potensi mengiritasi kulit.Berikut ini beberapa resep masker susu yang dapat Anda buat sendiri:
Masker susu dan madu
Siapkan beberapa sendok susu bubuk, campur dengan dua sendok makan madu (bisa diganti dengan jus lemon atau baking soda, atau campur ketiga bahan ini). Tambahkan vitamin E untuk menambah kandungan nutrisi pada masker.
Cara memakainya, oleskan pada wajah dan diamkan sampai masker mengeras, diamkan selama 10-15 menit. Setelah itu bilas dengan air hangat sampai bersih.
Masker susu dan gula merah
Siapkan satu sendok makan susu dan satu cangkir gula merah. Campurkan dan aduk hingga merata. Oleskan pada wajah dalam waktu satu menit, lalu diamkan selama 15 menit. Setelah itu bilas hingga bersih.
Susu yang bersifat sebagai pembersih akan makin lengkap dengan gula merah yang membantu mengangkat kulit mati.
Masker susu untuk bercak-bercak hitam
Ambil kapas secukupnya, lalu rendam di dalam susu. Oleskan kapas tersebut pada bercak-bercak hitam di wajah dan diamkan semalaman. Paginya, bilas wajah sampai bersih.
Asam
laktat yang ada pada susu berpotensi untuk mencerahkan wajah. Oleh
karena itu dapat membantu menghilangkan bercak-bercak hitam pada wajah
Anda.
Masker susu untuk mengecilkan pori-pori
Tambahkan susu dengan buttermilk atau krim asam. Oleskan campuran ini pada wajah, diamkan selama 15-20 menit, lalu bilas menggunakan air hangat sampai bersih.
Susu yang dicampur dengan bahan asam tersebut bermanfaat untuk membantu mengecilkan pori-pori.
Masker susu sebagai toner
Ambil susu cair secukupnya dan oleskan ke wajah menggunakan kapas. Anda hanya perlu mendiamkannya selama 15 menit, kemudian bilas sampai bersih. Lakukan perawatan ini secara rutin untuk mendapatkan kulit wajah yang lebih cerah.
Tips Menggunakan Susu untuk Masker
Dalam memakai masker susu sebagai ramuan perawatan kulit wajah, ada beberapa hal yang harus diketahui agar penggunaannya bisa menjadi lebih optimal.Tidak hanya susu sapi
Kebanyakan orang hanya terpaku pada susu sapi untuk perawatan wajah. Susu ini memang terkenal kebaikannya untuk kulit,namun jangan lupakan susu kambing yang juga memiliki manfaat baik. Susu kambing bisa digunakan sebagai perawatan kulit wajah juga karena susu jenis ini memiliki pH yang hampir sama dengan pH kulit manusia. Pilihan lain adalah menggunakan susu bubuk.
Pilih susu yang tinggi lemak
Makin tinggi kadar lemak pada susu tersebut, maka makin baik pula digunakan untuk perawatan wajah. Lemak pada susu bermanfaat untuk melembapkan kulit. Susu tinggi lemak dapat Anda temukan pada susu sapi, susu kambing, yoghurt, dan krim asam.
Produk masker susu siap pakai
Saat ini sudah banyak produk masker susu siap pakai. Jika belum sempat membuat masker susu sendiri, Anda dapat mencoba produk siap pakai yang banyak dijual di pasaran. Khasiatnya sama saja dan Anda masih dapat menambahkan bahan-bahan campuran lain jika perlu.
Tampaknya manfaat masker susu ini cukup menggiurkan sehingga tidak ada salahnya bagi Anda untuk mencobanya. Lakukan secara rutin dalam jangka waktu yang tidak sebentar untuk mendapatkan hasil yang memuaskan.
EmoticonEmoticon